
Honda All New HRV 2022 pada awal launching tanggal 23 Maret 2022 sudah terbooking lebih dari 5.000 unit di seluruh Indonesia. Menampilkan bentuk eksterior dan interior yang modern dan terbaru, serta didukung fitur canggih dan telah dibekali Honda Sensing di setiap tipenya, mampu membuat pecinta mobil Honda di Indonesia rela bersabar untuk memiliki mobil ini. Honda All New HRV memiliki dimensi Panjang 4.3 meter, Lebar 1.7 meter, Tinggi 1.5 meter dan Ground Clearance 19 centimeter, memiliki 2 (dua) varian, yaitu mesin berkapasitas 1.500 cc DOHC I-Vtec bertenaga 121 PS (untuk Type S, Type E & Type SE) dan varian Turbo berkapasitas 1.500 cc DOHC I-Vtec bertenaga 177 PS untuk Tipe RS 1.5 Turbo.
HARGA HONDA HR-V 2022






HR-V S CVT Rp 380.400.000,-
HR-V E CVT Rp 400.400.000,-
HR-V SE CVT Rp 420.600.000,-
HR-V RS 1.5 TURBO Rp 534.400.000,-